Tak sekadar hiburan berkelas, acara ini juga istimewa karena perkenalan pengurus baru Napos Medan 2020-2022. Hendrik Fernandes Naipospos Hutauruk menjabat sebagai Ketua Napos Medan, sementara posisi Sekretaris Napos Medan dijabat Christopher Marbun.
Napos Medan juga secara seremoni meresmikan sekretariat Napos Medan di Jalan Organ No 1, Pasar III Padang Bulan Medan dan pendirian Koperasi Naipospos Boru Bere. Penasihat Napos Medan MO Hutauruk menggunting pita tanda simbolis peresmian sekretariat ini.
Ketua Napos Medan Hendrik Fernandes Naipospos menceritakan nantinya Napos Medan akan memiliki usaha kecil-kecilan di sekretariat ini, misalnya memelihara ayam dan budi daya ikan.
"Dana pembangunan sekretariat mencapai Rp 22 juta yang bersumber dari donasi Naipospos dan khas Napos Medan. Nanti kami akan buat ayam dan lele yang harapannya bisa membuat Napos Medan ini mandiri," ucap Hendrik saat memberikan kata sambutan.
UCAPAN TERIMA kasih kami sampaikan kepada pemerintah dan legislator hingga rekan sejawat yang memberikan papan bunga pada Acara Perkenalan Pengurus 2020-2022 dan HUT Ke 2 Napos Medan.
1. RE Nainggolan (Tokoh Sumut)
2. Lasro Marbun (Inspektur/Plt Kadisdik Sumut)
3. Iksar Marbun (Kadis Pertanian dan Kelautan)
4. M.Husni (Kadis Kebersihan Kota Medan)
5. Benny Iskandar (Kadis Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Medan)
6. M.Sofyan (Kasatpol PP Medan)
7. Parlaungan Simangunsong (DPRD Sumut)
8. Benny Sihotang (DPRD Sumut)
9. Renville Napitupulu (DPRD Medan)
10. Erwin Siahaan (DPRD Medan)
11. Dame Duma Hutagaol (DPRD Medan)
12. Carman Situmeang (Kabid Perikanan Taput)
13. Napos Bonapasogit Taput
14. Asapos Medan
15. Lily Lumangaol/ Raymond Simbolon (adik Samuel Padao Holso Marbun)
16. Next Percetakan (Sihar Banjarnahor)
17. Kumpul Bocah (Sahabat kuliah Hendrik Fernandes Naipospos)
18. Punguan dan Naposo Sibagariang Kota Medan
19. Naposo Ujung Tinumpak (Simanungkalit) Medan
20. Pihak lain yang mendukung acara.
Dokumentasi
2. Foto Acara
Komentar
Posting Komentar